Recent Post By Lable

Mu-Sha Friends

Pola Hidup Remaja Yang Konsumtif

Pidato
Pola Hidup Remaja Yang Konsumtif

Assalamu’alaikum Wr.Wb

    Yang saya hormati ibu Ediati selaku guru pembimbing bahasa dan sastra indonesia dan teman-teman sekalian yang berbahagia.
    Pertama-tama marilah kita panjatkan puji syukur atas kehadirat tuhan yang Maha Esa yang telah melimpahkan rahmat serta hidayahnya, sehingga kita semua dapat berkumpul pada kesempatan kali ini tanpa kurang suatu apapun.
    Pada kesempatan kali ini saya ingin menyampaikan sekelumit pidato tentang “Pola Hidup Remaja Yang Konsumtif “. Pola hidup konsumtif adalah suatu perilaku untuk mengkonsumsi barang-barang yang sebenarnya kurang diperlukan secara berlebihan untuk mencapai kepuasan yang maksimal. Khususnya pada kaum remaja saat ini, seiring dengan perkembangan globalisasi para remaja banyak mengikuti pola hidup orang barat, contohnya setelah pulang sekolah mereka bersama teman-temannya pergi ke Mall yang sudah seperti rumah kedua bagi mereka, membeli berbagai macam pakaian yang sedang tren saat ini, menonton film di bioskop serta berfoya-foya yang sebenarnya itu adalah kegiatan yang kurang penting atau kurang bermanfaat. Serta kegiatan seperti itu sebenarnya menyimpang dari tugas seorang remaja yaitu sebagai seorang pelajar adalah belajar.
    Remaja adalah lahan tepat bagi para produsen, karena para remaja masih sangat mudah terpengaruh oleh iklan suatu produk, ikut-ikutan teman, tidak realistis dan cenderung boros dalam menggunakan uangnya.
    Kebanyakan remaja berperilaku konsumtif adalah sebagian dari upayanya untuk mencari identitas diri. Para remaja ingin diakui keberadaannya oleh lingkungan dengan cara menjadi bagian dari lingkungan itu sendiri, kebutuhan untuk diterima dan sama dengan orang lain sebayanya itilah yang menyebabkan remaja mengikuti tren yang sedang in. Mereka lebih suka mengikuti gaya berpakaian dan bergaul artis idolanya, daripada kerja keras yang dilakukan artis tersebut untuk sampai pada kepopulerannya saat ini.
    Perilaku konsumtif ini dapat mengkhawatirkan apabila dilakukan secara berlebihan, sehingga muncul pepatah “Besar pasak daripada tiang”. Para remaja dikhawatirkan akan melakukan tindakan-tindakan yang kurang baik untuk memenuhi sufat konsumtifnya tersebut. Contohnya seperti:
1. Meminta uang lebih diluar kemampuan orang tuanya yang dapat menimbulkan masalah ekonomi keluarga yang secara tidak langsung dapat membebani orang tua.
2. Mencuri barang temannya atau barang-barang disekitarnya untuk dijual dan uangnya digunakan untuk membeli barang yang ia inginkan.
3. Bahkan ia akan sering berbohong untuk mendaapatkan apa yang ia inginkan.
    Perilaku konsumtif  harus dihindari sejak dini, agar pada saat mereka tumbuh menjadi orang dewasaia tidak terbiasa dengan pola hidup konsumtif, yang apabila dibiarkan , bisa menjerumuskannya ke hal-hal yang lebih membahayakan , seperti korupsi di tempat kerjanya karena pendapatan yang ia peroleh tidak dapat memenuhi kebutuhan konsumtifnya tersebut.
    Oleh sebab itu, para kaum remaja masih membutuhkan bimbingan dalam hal mengelola keuangannya sendiri, serta perlu diberi pengertian oleh para orang tua bahwa berlaku konsumtif itu tidak baik dan betapa pentingnya untuk para kaum remaja mau menabung untuk kebutuhan masa depan yang lebih penting dan bermanfaat.
    Demikian sekelumit pidato dari saya, semoga dapat bermanfaat bagi kita semua, apabila ada kata yang kurang berkenan, saya mohon maaf.

    Wassalamu’alaikum Wr.Wb


Annisa Arum Sari
SMN 3 Sukoharjo
Pola Hidup Remaja Yang Konsumtif Pola Hidup Remaja Yang Konsumtif Reviewed by Unknown on Monday, March 15, 2010 Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.